Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
Pengaruh Struktur Modal Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Rasio Profitabilitas Sebagai Variabel Mediasi (Studi Empiris Perusahaan Real Estate and Property Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2019 - 2022
ABSTRAK
Selama tiga tahun terakhir IDXPROPERT mengalami fluktuasi pada harga saham
di index tersebut, sehingga pada tahun 2022 tercatat mengalami penurunan sebesar
-8%. Hal ini mengakibatkan penurunan kinerja pada index tersebut dengan
memproyeksikan dari harga saham. Penelitian ini menganalisis pengaruh
pengukuran struktur modal (DER) dan ukuran perusahaan (Size) terhadap nilai
perusahaan (Tobin’s Q) selanjutnya Return on Equity sebagai mediasi pada
penelitian ini. Metode sampel menggunakan teknik purposive sampling, sehingga
sampel yang digunakan sebesar 22 perusahaan yang tercatat di sektor real estate
and property pada Bursa Efek Indonesia periode 2019-2022. Hasil yang diperoleh
pada penelitian ini adalah DER berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap
ROE, SIZE berpengaruh positif dan signifikan terhadap ROE. DER berpengaruh
negatif dan tidak signifikan terhadap Tobin’s Q, sedangkan SIZE berpengaruh
negatif dan signifikan terhadap Tobin's Q. ROE tidak mampu memediasi pengaruh
DER terhadap Tobin’s Q. Namun, ROE mampu memediasi pengaruh SIZE
terhadap Tobin’s Q. Dan secara srimultan DER, SIZE, dan ROE secara bersama-
sama mempengaruhi Tobin's Q.
Keyword: Struktur Modal, Ukuran Perusahaan, Nilai Perusahaan, dan
Profitabilitas
Ketersediaan
P00010193 | 332.041 RIZ p | My Library (658) | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
332.041 RIZ p
|
Penerbit | Fakultas Ekonomi : Palembang., 2023 |
Deskripsi Fisik |
xix, 87 hlm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
332.041
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Rizki Novianti
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain